Ini Tujuh Pelamar Sekda DKI Jakarta yang Lolos Kompetensi Bidang

Tambahkan Caption pada image dan akan tampil di kolom ini.

Jakarta, Penaberita.id–Melalui dokumen Pengumuman Nomor 2 Tahun 2023 tentang Hasil Tes Kompetensi Bidang (Penulisan Makalah) seleksi terbuka Jabatan pimpinan Tinggi Madya Sekda DKI Jakarta, sebanyak tujuh (7) pelamar Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta dinyatakan lolos.

Adapun ketujuh kandidat yang dinyatakan lolos seleksi bidang tersebut antara lain, Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi Bali Joko Agus Setyono, Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma, Kepala BPAD DKI Jakarta Michael Rolandi Cesnanta Brata, Kepala Dinas PMPTSP DKI Benni Aguscandra.

Kemudian Kepala Inspektur Provinsi DKI Jakarta Syaefuloh Hidayat, Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dan Kepala Biro ORB DKI Jakarta Bayu Meghantara.

Selanjutnya ketujuh calon Sekda DKI Jakarta ini bakal mengikuti tes yang diselenggarakan oleh Pusat Penilaian Kompetensi ASN Badan Kepegawaian Negara (Puspenkom ASN BKN) pada 16-19 Januari 2023 mendatang, yakni tes manajerial atawa asesmen.*** Frans P