Jakarta, Penaberita.id–Setelah melalui proses dialektika yang panjang dan dengan berbagai pertimbangan akhirnya, Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri secara resmi mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (Bacapres) yang diusung oleh PDI Perjuangan di tahun 2024 mendatang. Pengumuman Bacapres tersebut disampaikan di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat, pada Jumat (21/4).
“Dengan mengucapkan bismillahirrohmanirrohim, menetapkan saudara Ganjar Pranowo, sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon Presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan,” ungkap Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum PDI Perjuangan, Jumat (21/4).
Pengumuman Ganjar Pranowo sebagai Bacapres yang diusung oleh PDI-P tersebut juga dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), Ketua DPP PDIP Prananda Prabowo, Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto dan kader partai lainnya.
Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menjelaskan keputusan tersebut diambil berdasarkan berbagai pertimbangan. Mulai dari pertimbangan dinamika dunia termasuk berdasarkan pertimbangan nasional.
“Keputusan ini telah melalui pertimbangan kriteria kepemimpinan, refleksi dan doa,” tutupnya. *** Frans P