Timnas Indonesia vs Timor Leste, Menpora Amali Harap Skuat Garuda Menang

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali (Foto:kemenpora.go.id)
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali (Foto:kemenpora.go.id)

Jakarta, Penaberita.id—Menjelang laga uji coba alias FIFA Matchday antara Tim Nasional (Timnas) Indonesia melawan Timor Leste, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali berharap Timnas Indonesia bisa bermain dengan bagus dan menang.  

“Harapan saya, Timnas Indonesia bisa bermain dengan bagus serta bisa memenangkan pertandingan,” ungkap  Zainudin Amali, Menpora RI, Rabu (26/1). 

Sekadar info, Timnas Indonesia kontra Timor Leste akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada 27 dan 30 Januari 2022.

Ia  meyakini, pelatih Shin Tae-yong akan memberikan strategi terbaiknya dan Skuat Garuda bisa menerapkan keinginan pelatih asal Korea Selatan saat menghadapi Timor Leste. 

“Harapannya, Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan bisa konsentrasi dan strategi yang diterapkan pelatih Shin Tae-yong itu bisa diterapkan dalam pertandingan,” tukasnya. *** Frans P