Jakarta, Penaberita.id—Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menerima audiensi dari pengurus Dewan Pimimpinn Pusat (DPP) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) di ruang kerjanya, Kemenpora, Kamis (17/2).
“Pertemuan ini mebahas soal kontribusi anak muda dalam membangun bangsa, khususnya dibidang kepemudaan ,” ujar Zainudin Amali, Menpora RI, Kamis (17/2).
Menpora Amali menjelaskan, dalam kesempatan tersebut jajaran pengurus DPP AMPI juga memaparkan tentang penyelenggaraan Munas AMPI yang akan diselenggarakan pada Maret mendatang.
“Mereka juga mengundang saya untuk hadir dalam Munas itu. Harapannya, kegiatan ini lancar dan sukses dan kita tunggu peran AMPI dalam membangun pemuda Indonesia,” jelasnya.
Ketua Umum AMPI, Dito Ariotedjo mengatakan, kedatangan pihaknya untuk menyampaikan perihal Munas AMPI 2022 di Bandung, Jawa Barat pada Maret mendatang.
“Munas ini akan membahas strategi untuk berkontribusi dalam pengembangan anak muda di Indonesia,” tukasnya. *** Frans P